Connect with us

NEWS

Emak-emak Viral Ajak Sebar Corona di Semarang Diisolasi-Diawasi Polisi

DetikAkurat , Yogyakarta – Setelah video Ibu Rumah Tangga (IRT) terkonfirmasi positif covid 19 sempat viral di akun facebooknya, pemerintah melanjutkan pelacakkan (tracking) terhadap 87 warga lainnya.

Dari hasil sementara, delapan di antaranya ditemukan reaktif.

Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid 19 kota Pagaralam, Samsul Bahri mengatakan upaya penelusuran dilakukan pada mereka yang terkontak erat pada pasien terkonfirmasi positif virus corona (covid 19).

Hal ini dilakukan guna mendapatkan mengetahui penyebaran virus dari pasien yang terkonfirmasi tersebut.

“Sudah dilakukan tesnya dan tinggal menunggu hasil. Hasil tes swab dilakukan pada delapan warga yang reaktif tersebut. Tinggal kita tunggu beberapa hari lagi,” ujarnya dikonfirmasi.

Sebelumnya beredar video seorang IRT, warga Pagaralam yang menginformasikan jika ia dalam keadaan sehat dan menolak status terkonfirmasi positif covid 19 seperti yang disampaikan pemerintah daerah.

Dengan diketahui sudah sebanyak delapan orang reaktif, Samsul memastikan masih menunggu hasil tes lanjutan sembari meminta para warga tersebut mengisolasi diri.

“Sama seperti pasien yang membuat video viral. Semuanya diminta diisolasi mandiri, karena hasilnya reaktif” katanya.

Jika tidak, sambung Samsul, pemerintah akan mengisolasi yang bersangkutan ke gedung isolasi yang sudah dipersiapkan.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in NEWS