Connect with us

TEKNOLOGI

Xiaomi Buka Pusat Riset di Finlandia

Detik Akurat – Xiaomi baru-baru ini mendaftarkan pusat riset dan pengembangan (R&D) di Tampere, Finlandia. Apa tujuan Xiaomi membuka pusat riset di salah satu negara di Eropa ini?

Minggu (14/7/2019), Xiaomi secara resmi mendaftarkan pusat riset tersebut dengan nama Xiaomi Finland Oy. Pusat riset ini akan fokus pada pengembangan teknologi kamera.

Di samping itu, fokus lainnya dari Xiaomi Finlandia adalah mengembangkan software R&D, dan perlengkapan telekomunikasi serta sistem IT.

David Arthur Felix yang merupakan CEO Xiaomi Finlandia, saat ini ditunjuk sebagai Managing Director untuk pusat riset dan pengembangan yang baru akan didirikan ini.

Berdirinya pusat riset dan pengembangan ini tak lepas dari campur tangan mantan raja ponsel dunia, Nokia. Dua tahun lalu, Nokia dan Xiaomi menandatangani persetujuan kolaborasi terkait paten lisensi di antara kedua perusahaan.

Nokia setuju untuk menyediakan perlengkapan infrastruktur jaringan untuk Xiaomi dan memberikan akses ke portfolio patennya yang begitu kaya.

Yang jelas, dengan adanya pusat riset dan pengembangan di Finlandia ini, menguatkan eksistensi dan teknologi Xiaomi di Eropa.

Baca Juga:

Bitcoin Exchange Rugi Rp 447 Miliar
Huawei Umumkan EMUI 10 Bulan Depan

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in TEKNOLOGI