Connect with us

TEKNOLOGI

Sering Plagiat, Ini Alasan Apple Tidak Gugat XiaoMi

sering-plagiat-ini-alasan-apple-tidak-gugat-xiaomi

Detik Akurat – Terkenal sebagai perusahaan raksasa yang rutin menghadirkan produk inovatif yang berkualitas, wajar jika Apple banyak dipuja dan ditiru. Bahkan Xiaomi secara terang-terangan meniru Apple dalam menghadirkan beberapa produk terbarunya.

Seringnya Xiaomi meniru produk apple membuat produsen teknologi asal China ini disebut “Apple dari China”. Namun, kenapa Apple tidak pernah menuntut Xiaomi?

Berikut ini adalah alasan mengapa Apple tidak menggugat pihak Xiaomi :

XiaoMi bukan ancaman besar bagi Apple

Berbeda dengan Xiaomi yang berorientasi pada market share, Apple merupakan perusahaan yang berorientasi pada keuntungan. Karena itu, Xiaomi membuat produk murah dengan target penjualan yang banyak, sementara Apple membuat produk mahal untuk mendapatkan keuntungan yang tidak sedikit.

Apple adalah entitas asing di China

Sebagai entitas asing, Apple yang berasal dari Amerika cukup pintar untuk tidak membuang waktu untuk menggugat Xiaomi di China. Hal ini dinilai membuang-buang waktu. Dan hasilnya selalu mengalahkan perusahaan asing.

Pemerintah China melindungi seluruh perusahaan lokal

Seperti yang kita ketahui, Pemerintah China sangat mendukung dan melindungi seluruh perusahaan lokal. Karena itu, perusaahaan asing seperti Apple harus tunduk pada seluruh aturan yang ada. Bahkan, membuka IP dan izin hak paten produk merupakan salah satu syarat mutlak untuk bisa membuka usaha di China. Hal ini menjadi peluang Xiaomi untuk meniru produk Apple.

XiaoMi bukan perusahaan China biasa

Di China, Xiaomi dicintai oleh jutaan penduduk disana. Ditambah Xiaomi sangat dicintai di beberapa pasar global. Dengan jutaan penduduk di China yang mencintai Xiaomi, sangat ceroboh apabila Apple berniat untuk membuat mereka marah dengan menabur masalah baru pada brand Xiaomi. Terlebih Chin merupakan target pasar terbesar kedua bagi Apple.

Tidak mudah menggugat perusahaan China

Selain perlindungan di dalam negeri, Pemerintah China juga melindungi usaha perusahaan China yang ada di negara lain. Jadi Xiaomi secara utuh akan tetap dilindungi meski berada di pasar Amerika. Jika Apple menggugat Xiaomi di Amerika, maka Apple akan menghadapi masalah di pasar China.

Smartphone China belum dapat mengalahkan Apple

Jika melihat track record di pasar smartphone, tidak ada smartphone China yang dapat mengalahkan posisi Apple. Bahkan jika memang Apple berniat untuk menggugat perusahaan China, mungkin target utamanya adalah ZTE dan Huawei yang lebih dulu memasuki pasar Amerika dibandingkan dengan Xiaomi.

 

Detik Akurat

 

Baca Juga : 

Ditekuk ke Depan dan ke Belakang, Ungkap Kelebihan iPhone Lipat

Rencana Apple Luncurkan iPad Mini 5 Tahun 2019

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in TEKNOLOGI