Connect with us

TEKNOLOGI

Harga Mulai Rp 1,5 Juta! Spesifikasi Redmi Note 7 yang Dilengkapi Kamera 48 MP

Detik Akurat – Setelah sukses dengan Redmi Note 5 Pro dan Redmi 6 Pro, kini Xiaomi kembali mengeluarkan seri terbarunya, yaitu Redmi Note 7.

Gebrakan baru yang banyak ditunggu oleh fanboy Xiaomi di Indonesia adalah ponsel ini menggunakan kamera utama beresolusi 48 MP.

Hal tersebut menjadi nilai jual utama Xiaomi di pasar Indonesia.

Xiaomi mengadopsi desain ‘dot drop display’ dengan notch kecil yang berada di atas layar.

Desain tersebut mirip dengan beberapa smartphone yang dirilis oleh kompetitornya di awal tahun 2019 ini.

Ponsel pintar ini memiliki layar dengan lebar 6,4 inci dan memiliki aspek rasio 19,5:9.

Layar dari Redmi 7 juga memakai panel IPS LCD yang mendukung resolusi 2380 x 1080 pixel.

Xiaomi juga menghadirkan warna yang terkesan mewah di bagian belakang ponsel berkat lapisan material kaca yang dapat menghasilkan efek mengkilat.

Ponsel ini memiliki tiga warna yang dirilis, yaitu nebula red, space black, dan neptune blue.

Di pojok kiri atas bagian punggung terdapat dual kamera beserta LED flash.

Kamera depan memiliki resolusi 13 MP dengan bukaan f/2.2.

Kamera utama dari Redmi Note 7 memiliki resolusi 48 MP dengan bukaan f/1.8 dan kamera sekundernya memiliki resolusi 5 MP dengan bukaan f/2,4 yang juga berperan sebagai depth sensor.

Yang perlu diperhatikan adalah output hasil gambar dari kamera 48 MP ini beresolusi 12 MP secara default.

Hal tersebut dipaparkan oleh Steven Shi yang merupakan Country Head Xiaomi Indonesia.

Dikutip dari KompasTekno, ia mengatakan bahwa output Remi Note 7 itu adalah 12 MP dengan menggunakan sensor ISOCELL GM-1.

Sensor tersebut didesain untuk mengambil foto dengan resolusi gambar 48 MP dengan teknologi yang bernama Super Pixel.

Jika ingin memotret menggunakan resolusi 48 MP, pengguna harus berpindah ke mode ‘Pro’.

Dikutip Tribunnews.com dari GSMArena, Redmi Note 7 diotaki oleh Snapdragon 660 (14nm) dengan CPU Octa-core (4×2.2 GHz Kryo 260 & 4×1.8 GHz Kryo 260) dipadukan dengan pengolah grafis Adreno 512.

Terdapat empat varian dari Redmi Note 7, yaitu dengan kombinasi RAM dan penyimpanan 2/16gb, 3/32GB, 4/64GB, dan 4/128GB.

Semua fitur tersebut ditopang oleh baterai berkapasitas 4000mAh yang memiliki fitur Quick Charger 4.0 melalui USB type-C.

Untuk sistem operasi, Redmi Note 7 menjalankan Android 9 Pie yang dilapisi antarmuka MIUI 10 ala Xiaomi.

Untuk harga, varian 2/16GB dihargai Rp 1.5 jt, varian 3/32GB dijual dengan harga Rp 1.8 juta, untuk varian 4/64 dijual dengan harga Rp 2.5 juta, sedangkan varian 4/128GB dijual dengan harga Rp 2.9 juta.

Namun, untuk varian 4/128GB baru akan dijual di Indonesia pada 5 Mei 2019 mendatang.

Bagi yang ingin memiliki smartphone ini, Redmi Note 7 bisa didapatkan di Authorized Mi Store dan mi.com.

Beberapa waktu belakangan ini, beberapa peminat Redmi Note 7 mengeluh mendapatkan Remi Note 7.

Namun pihak Xiaomi mengatakan akan memenuhi permintaan Redmi Note 7 di pasaran khususnya pasar Indonesia.

 

Baca Juga :

Jadwal Partai Persebaya dan Madura United Diundur

Film Roh Fasik Pemain Wajib Bisa Baca Alquran

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in TEKNOLOGI