Connect with us

TEKNOLOGI

Vivo V15 Resmi Launching di Air Mancur Terbesar se-Asia Tenggara

vivo-v15-resmi-launching-di-air-mancur-terbesar-se-asia-tenggara

Detik Akurat -Vivo membuat sebuah gebrakan baru untuk launching seri terbarunya V15 yang bertajuk “Vivo V15 Go Up Grand Launch” pada awal bulan Maret nanti. Bertempat di Purwakarta, Jawa Barat, acara peluncuran akan dilakukan di panggung terapung Air Mancur Sri Baduga yang merupakaan air mancur terbesar di Indonesia dan se-Asia Tenggara.

“Kami ingin mendukung seluruh pariwisata Indonesia. Apalagi kalau menyebut pariwisata Jabar selalu Bandung. Kita mau kasih tahu, ada destinasi lain di taman air mancur kebanggaan Indonesia karena terbesar di Asia Tenggara dimana lewat acara ini kami harapkan Vivo mau memperkenalkan kota tersebut,” kata General Manager for Brand and Activation PT Vivo Mobile Indonesia Edy Kusuma, kepada wartawan di Maj Senayan, Jakarta pada hari Rabu (27/02/19).

Tidak main-main, Vivo menyerahkan konsep acara dengan panggung yang terapung tersebut kepada Transmedia. Pengerjaannya sudah memasuki tahap penyelesaian.

“Kalau bahas acara lebih banyak mission impossible karena ini belum pernah ada yang di taman air ini ada floating stage di mana pengerjaan sulit sekali dan diberikan Transmedia tidak bisa dipungkiri butuh skill untuk menempatkan posisinya dan segala macem. Ini sangat amazing,” tandas Edy lagi.

Disamping itu Atiek Nur Wahyuni selaku Chief Executive Officer Transmedia mengatakan hal ini merupakan tantangan tersendiri bagi Transmedia. Oleh karena itu, dia merasa sangat berterima kasih karena mempercayakan proyek ini kepada Transmedia.

“Vivo memberikan challenge tentang bagaimana memberikan tayangan bukan hanya menarik tapi juga unik yang belum pernah ada dan tetap bisa menghibur masyarakat. Terpilihnya kita merupakan sebuah prestasi. Membuat floating stage ini challenge dan pertama kalinya untuk Transmedia,” tutur Atiek.

Detik Akurat

 

Baca Juga :

Vivo V15 Segera Rilis, Ini Keunggulannya

Bumi Bulat atau Datar ? Cek Jawabannya di Youtube!

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in TEKNOLOGI