Connect with us

INSPIRASI

Gampang Baper, Jadikan Sifat Baper Kamu Produktif Dengan Cara Ini

gampang-baper-jadikan-sifat-baper-kamu-produktif-dengan-cara-ini

Detik Akurat – Baper alias bawa perasaan menjadi salah satu istilah yang sering kita dengar sehari-hari. Kebanyakan istilah ini selalu dikaitkan dengan hal-hal yang negatif, seperti sifat mudah tersinggung atau memiliki perasaan yang terlalu sensitif.

Padahal memiliki sifat baper itu tidak ada salahnya. Dalam ilmu psikologi, orang yang baperan biasa disebut dengan Highly Sensitive Person. Biasanya sifat ini tidak muncul begitu aja, tapi memang sudah ada dalam diri seseorang tersebut sejak lahir.

Nah, kalau kamu merasa termasuk dalam orang yang gampang baperan, kamu tidak perlu minder karena kamu bisa mengubahnya menjadi sesuatu yang hal positif dengan cara seperti dibawah ini :

1. Menulis jurnal atau buku harian

Karena orang yang baper biasanya lebih peka terhadap kondisi yang ada di sekitarnya, kamu bisa mencurahkan keresahan hatimu melalui tulisan. Sesederhana menulis semua kegundahan atau apapun hal yang kamu pikirkan ke dalam buku harian atau jurnal. Apalagi kalau kamu memiliki imajinasi yang tinggi, siapa tahu apa yang ada di benakmu itu bisa menjadi cerita dan diterbitkan menjadi sebuah buku.

2. Menggambar atau melukis

Orang yang baper biasanya penuh dengan rasa empati yang tinggi dan over-thinking. Nah, cobalah untuk mengalihkan pikiran kamu dengan menggambar atau melukis. Biasanya hati dan pikiran kamu akan merasa lebih tenang setelah menuangkannya di atas kanvas. Belum lagi pensil atau cat warna-warni yang kamu gunakan bisa memberikan efek menenangkan pada dirimu.

3. Jadikan sebagai bahan refleksi diri

Rasa baper yang kamu miliki juga bisa kamu gunakan sebagai bahan refleksi diri. Karena sensitif, orang baper biasanya mudah untuk mengenali dirinya sendiri. Buatlah kondisi ini menjadi hal yang positif. Seperti membuat diri menjadi lebih bersyukur dengan apa yang kita miliki. Jadikan kesalahan yang pernah kita buat menjadi sebuah pembelajaran untuk menjadi lebih baik.

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in INSPIRASI