Connect with us

MOVIE

‘Fast & Furious 9’ Kembalinya Keluarga Tanpa The Rock

Detik Akurat – ‘Fast & Furious 9’ membawa kembali kebersamaan di antara Dominic Toretto dan keluarga lamanya. Dari lokasi syuting, baru-baru ini kebersamaan tersebut terlihat.

Kru dan para pemain merayakan momen ulang tahun Michelle Rodriguez. Pemeran Letty tersebut mengunggah sepenggal video ketika dirinya diucapi selamat termasuk ketika Vin Diesel menyodorkan lilin ulang tahun untuk ia tiup.

Beberapa waktu lalu, para pemeran ‘Fast and Furious’ sempat berseteru. Termasuk Michelle Rodriguez yang sempat memutuskan ingin cabut dari waralaba ini.

Dirinya merasa tak menerima peran yang adil sebagai karakter perempuan dalam film bertema balapan jalanan yang populer di dunia kaum adam.

Meski begitu, ada yang masih menjadi tanda tanya perihal keterlibatan Dwayne Johnson yang kali ini absen. Memang telah diketahui, Johnson tengah terlibat dalam spin-off bersama Jason Statham. Sebelumnya, ia sudah terlibat di empat waralaba ini.

Hadirnya John Cena kemudian bak menegaskan keberadaan The Rock digantikan dengan sang pegulat. Sudah santer ada persaingan di antara The Rock dan Vin Diesel.

Kabar dirinya terlibat dalam spin-off pun sempat memancing kritik pemain lainnya, Tyrese Gibson. Tyrese sempat mengeluarkan kata-kata keluarga semestinya tak mengambil keputusan sendiri dengan menambahkan tagar #FastFamily diunggahannya September 2017 silam.

Sambutan pun diberikan kepada John Cena. Sambutan tersebut salah satunya datang dari Ludacris.

“Welcome my NEW brother John Cena to the Fast & Furious Franchise. Now Shits about to get Real
#fast92020” tulisnya di momen syuting yang dilakukan di London belum lama ini.

Di sisi lain, The Rock kini tengah sibuk mempromosikan ‘Hobbs & Shaw’. Bersama Jason Statham, film spin-off tersebut akan rilis 2 Agustus 2019 di Amerika Serikat.

Baca Juga:

Chris Hemsworth Kembali untuk ‘Thor 4’
‘The Hustle’: Komedi yang Sama Sekali Tidak Perlu Ada

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in MOVIE