Connect with us

TRAVEL

Laguna Coloroda, Cantik Tapi Beracun

Detik Akurat – Berwarna merah seperti lautan darah, inilah Laguna Coloroda di Bolivia. Meski menarik mata, tapi danau ini cukup berbahaya karena kandungan mineralnya.

Nama Laguna Colorada menjadi salah satu destinasi menarik di perbatasan Bolivia dan Chilli. Berada tepat di Cagar Alam Nasional Andes Eduardo Avaroa, Departemen Potosi, danau ini jadi incaran fotografer.

Laguna Coloroda menjadi menarik karena tampil beda. Begini, Laguna Colorada adalah danau yang berada di ketinggian 4.000 meter di atas permukaan air laut.

Berada di ketinggian, Laguna Colorada bukanlah danau biasa. Laguna Colorada adalah danau yang mengandung mineral garam dengan cukup tinggi. Karena tingginya kandungan garam, Laguna ini pun menghasilkan boraks dalam perairan.

Karena mengandung mineral garam juga, Laguna Colorada memiliki beberapa varietas algae yang melimpah. Karena kelimpahan algae yang berlebihan alias blooming, danau garam ini memiliki wajah yang berwarna merah bagai genangan darah.

Karena tingginya varietas algae pula, danau garam ini mengandung banyak planton. Hal ini membuat Laguna Colorada menjadi salah satu habitat dari burung flamingo.

Luas dari Laguna Colorada mencapai 60 km persegi. Namun ketinggian airnya cukup dangkal.

‘Genangan darah’ ini menjadi semakin eksotis dengan pemandangan Pegunungan Andes. Di saat perkembangan algae menurun, danau garam ini berubah menjadi pink.

Ini sangat serasi dengan kehadiran burung flamingo yang juga berwarna sama. Banyak wisatawan yang datang untuk memburu eksotisme dari danau berdarah ini.

Letaknya yang berada di ketinggian mempengaruhi suhu air danau. Seringkali saat subuh danau akan membeku. Sedangkan waktu terbaik untuk berkunjung adalah musim panas.

Sekeliling danau ini hanyalah batu dan sisaan garam. Jadi di tengah danau berwarna merah, tapi pinggirannya putih karena garam. Sungguh pemandangan yang langka dan cantik.

Namun jangan terlena dengan kecantikannya ya. Karena blooming algae dan boraks, danau ini tidak disarankan untuk dinikmati dengan berenang atau berendam. Kalau terkena kulit, kamu bisa gatal-gatal. Parahnya jika air tertelan, kandungan boraksnya bisa bikin kamu sakit.

Dari Departemen Potosi, traveler harus menempuh jarak sekitar 8 jam untuk sampai di danau langka ini. Menjadi saingan dari Salar de Uyuni, Laguna Colorada sayang untuk kamu lewatkan jika liburan ke Bolivia.

Baca Juga:

Sisi Lain Jewel Changi di Malam Hari
Kota di China yang Bersebrangan Langsung Dengan Korea Utara

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in TRAVEL